KF Gagal Selundupkan Narkotika Jenis Sabu ke RTP Polrestabes Medan

    KF Gagal Selundupkan Narkotika Jenis Sabu ke RTP Polrestabes Medan
    Tersangka KF Beserta Alat Bukti Narkotika Jenis Sabu Yang Diselundupkan Ke RTP Polrestabes Medan

    MEDAN - KF (39) warga Jalan Rawa Gang Hidayah, Kelurahan Tegal Sari Mandala II, Kecamatan Medan Denai, Kota Medan, (Sumut), KF dibawa ke Gedung Satres Narkoba Polrestabes Medan.


    Upaya untuk menyelundupkan Narkoba jenis sabu-sabu ke dalam Rumah Tahanan Polisi (RTP) Polrestabes Medan digagalkan oleh petugas piket penjagaan di depan kantor polisi yang berada di Jalan HM Said, Kecamatan Medan Timur, Kota medan (Sumut).


    Dari tangan KF,   petugas berhasil mengamankan 2 klip plastik kecil diduga berisi sabu dengan berat 10 Gram dan 1 unit sepeda motor bernomor polisi BK 6058 AJM sebagai barang buktinya.


    “Saat ini tersangka masih menjalani pemeriksaan guna mengungkap siapa yang menyuruhnya untuk membawa sabu ke dalam sel tahanan tersebut, " kata Kasat Reserse Narkoba Polrestabes Medan, Kompol Oloan Siahaan melalui Kanit Idik I, AKP Paul Simamora ketika ditanya wartawan, Jumat (22/01/2021) siang tadi.


    Dijelaskan AKP Paul, tersangka berinisial KF ini ditangkap oleh petugas Piket Penjagaan di Mako Polrestabes Medan, Jumat (15/01/2021) malam lalu.


    Saat itu, tersangka datang ke Mako Polrestabes Medan dengan mengendarai sepeda motor BK 6058 AJM yang kemudian menemui petugas Piket Penjagaan, dengan alasan ingin mengantarkan pakaian dan alat mandi untuk diberikan kepada seorang tahanan yang berada di Blok A atas nama Rika Sri Wahyuni.


    “Pada saat dilakukan pemeriksaan barang bawaannya, petugas pun menemukan 2 plastik klip diduga Narkotika jenis sabu yang dibungkus dengan tisu dibalut dengan lakban cokelat dan dimasukan ke dalam botol shampo merk Clear, " sebut AKP Paul Simamora.


    Selanjutnya tersangka dibawa dan diserahkan kepada piket Satres Narkoba Polrestabes Medan untuk menjalani pemeriksaan.


    “Ketika diperiksa, tersangka KF ini ternyata tidak saling kenal dengan tahanan yang akan dibesuknya tersebut. Tersangka mengaku hanya disuruh oleh seseorang untuk mengantarkan barang bawaan kepada tahanan yang ada di dalam RTP Polrestabes Medan tersebut, ” jelasnya seraya menambahkan kalau tersangka ini tidak diberi upah berupa uang, akan tetapi hanya diberi pakaian kalau berhasil mengantar sabu ke tahanan tersebut. (AL)

    MEDAN SUMUT
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Bentuk Peduli, Polda Sumut Salurkan 7 Kontainer...

    Artikel Berikutnya

    Mess PT Perkebunan Nusantara Menjamur di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Pemkab Asahab Gelar Silaturahmi Akhir Masa Jabatan Pjs. Bupati Asahan
    Apel Kesiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Diduga Tak Netral di Pilkada 2024, Warga Laporkan  Kepala Dinas Kesehatan Simalungun ke Bawaslu
    Perhelatan Aquabike Jetski World Championship 2024 Danau Toba, ASDP Catat Kenaikan Trafik Capai 12 Persen
    Jasmiin Ypraus Bersaing Ketat dengan Juara Bertahan Aquabike Jetski World Championship 2024 di Samosir
    Lomba Solu Bolon Turut Meriahkan Aquabike 2024 dan Berhasil Pukau Para Rider dan Wisatawan di Waterfront City Pangururan
    Perhelatan Aquabike Jetski World Championship 2024 di Waterfront City Pangururan Berlangsung Meriah
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Istri Calon Bupati Simalungun Nomor Urut 1 Ratnawati Sidabutar Sebut Mental Masyarakat Semua Sudah Rusak
    Kejati Sumut Gerebek Gudang Penimbunan Solar Bersubsidi di Medan, Dua Pemilik Kabur
    MPC PP Simalungun Adakan Sayembara: Warga Berhasil Videokan Ketidaknetralan Pangulu dan Gamot Dapat Hadiah Puluhan Juta
    Baru 1 Bulan Jabat Plt Bupati Simalungun, Puluhan Tenaga Kebersihan Dipekerjakan Bersihkan Sampah di Kota Touris Parapat
    Kedok Permainan Dugaan Penipuan Oknum Karyawan PT. Equityworld Futures Cabang Manado Mulai Terkuak
    Orang Tua Korban Pemukulan di Nagori Sihaporas Akui Buat Laporan Palsu Ke Polres Simalungun Karna Disuruh
    Marudut Ambarita dan Vera Silalahi Sebut Tidak Benar Dipukul, Punggung MTA Merah Akibat di Olesi Daun Sirih
    Nahkoda Kapal Temukan Mayat Mengapung di Perairan Danau Toba
    Polsek Parapat Amankan 2 Unit Truck Bermuatan Kayu Bulat, Pangulu: Tidak Ada Keluarkan Surat Keterangan

    Ikuti Kami