Buka RPL Seksi Namaposo, Musa Rajekshah Harapkan Sumbangsih Pemuda GKPS Untuk Kemajuan Sumatera Utara

    Buka RPL Seksi Namaposo, Musa Rajekshah Harapkan Sumbangsih Pemuda GKPS Untuk Kemajuan Sumatera Utara
    Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah Menghadiri Sekaligus Membuka Rapat Pengurus Lengkap (RPL) Seksi Namaposo (Pemuda) GKPS Sinode tahun 2022 di Hotel Danau Toba,

    MEDAN-Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah meminta para pemuda Gereja Kristen Protestan Simalungun ( GKPS ) untuk selalu menjaga kebersamaan dan memberi sumbangsih terhadap kemajuan Provinsi Sumut. 

    Hal tersebut disampaikan Wakil Gubernur Sumatera Utara Musa Rajekshah yang familiar disapa Ijeck saat membuka Rapat Pengurus Lengkap (RPL) Seksi Namaposo (Pemuda) GKPS Sinode tahun 2022 di Hotel Danau Toba, Medan, Jumat ( 8/4/2022 ). 

    "Bersyukur kita RPL Namaposo GKPS ini bisa terlaksana dan sampai selesai nanti semoga berjalan lancar. Para Pemuda GKPS yang sekarang sudah berkumpul semua di sini akan membuat program kerja dalam pengurusan lengkap ini. Kami Pemerintah Provinsi Sumut sangat mendukung kegiatan ini dan berharap GKPS bisa berbuat juga untuk membantu pembangunan di Provinsi Sumut dan juga untuk Indonesia, " ujar Ijeck.

    Lanjutnya, Ijeck meminta seluruh Namaposo GKPS menjaga kekompakan dan kerukunan antarumat beragama sebagai upaya menciptakan Sumut Bermartabat. "Kalian punya beban berat, menjaga nama baik GKPS. Jaga juga situasi toleransi antarumat. Semua agama mengajarkan hal baik, apa yang kita lakukan pertangungjawabannya bukan kepada manusia, tapi juga kepada Tuhan Yang Maha Esa. Apa yang kita lakukan karena kita takut, ingin taat kepada Sang Pencipta, " katanya. 

    RPL ini diharapkan Ijeck bisa melahirkan berbagai program untuk mendukung kemajuan Sumut khususnya peningkatan ekonomi. "Situasi selama ini yang kita rasakan saat pandemi, kondisi ekonomi yang menurun. Semoga rapat ini juga bisa melahirkan program yang bermanfaat untuk membangkitkan kembali perekonomian masyarakat, " tutupnya.

    Hal sama juga disampaikan Sekretaris Jenderal GKPS Pdt Paul Ulrich Munthe. Pihaknya berharap rapat pengurus bisa dimanfaatkan dengan baik. Berbagai kegiatan harus ditingkatkan baik yang bermanfaat untuk gereja dan masyarakat. "Pengembangan potensi diri juga harus ditingkatkan agar kita semua bisa berguna mengisi pembangunan di negara kita ini..Manfaatkan waktu selama RPL sampai hari Minggu dengan sebaik-baiknya, " katanya.

    Ia juga berharap, di bulan Ramadan ini, pemuda GKPS harus menjaga kerukunan antar umat beragama. "Mari bersama sama saling menghormati, menghargai apalagi ini saudara kta tengah melaksanakan ibadah Ramadhan, " tutupnya. ( Karmel )

    Sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Berkunjung ke Sumatera Utara, Ganjar Pranowo...

    Artikel Berikutnya

    Buka PKP, PDI Perjuangan Bagikan 500 Paket...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?
    Heboh! Pria Coba Curi Motor di Gang Amanah, Terekam CCTV
    Aniaya Pendukung Nomor Urut 2, Ketua Maujana di Nagori Pokkan Baru Ronal Sinaga Ditetapkan Sebagai Tersangka
    Puluhan Rider Jetski World Championship Dari 30 Negara Guncang Danau Toba Parapat, Simalungun Bersyukur Jadi Tuan Rumah
    Diduga Tak Netral di Pilkada 2024, Warga Laporkan  Kepala Dinas Kesehatan Simalungun ke Bawaslu
    Rider Muda Asal Indonesia Curi Perhatian di Dairi Cup Aquabike
    Aquabike World Championship Hari Kedua Sukses Digelar di Silalahi, Rider Asal Prancis Berhasil Keluar Sebagai Juara
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Istri Calon Bupati Simalungun Nomor Urut 1 Ratnawati Sidabutar Sebut Mental Masyarakat Semua Sudah Rusak
    Kejati Sumut Gerebek Gudang Penimbunan Solar Bersubsidi di Medan, Dua Pemilik Kabur
    MPC PP Simalungun Adakan Sayembara: Warga Berhasil Videokan Ketidaknetralan Pangulu dan Gamot Dapat Hadiah Puluhan Juta
    Baru 1 Bulan Jabat Plt Bupati Simalungun, Puluhan Tenaga Kebersihan Dipekerjakan Bersihkan Sampah di Kota Touris Parapat
    Kedok Permainan Dugaan Penipuan Oknum Karyawan PT. Equityworld Futures Cabang Manado Mulai Terkuak
    Orang Tua Korban Pemukulan di Nagori Sihaporas Akui Buat Laporan Palsu Ke Polres Simalungun Karna Disuruh
    Marudut Ambarita dan Vera Silalahi Sebut Tidak Benar Dipukul, Punggung MTA Merah Akibat di Olesi Daun Sirih
    Nahkoda Kapal Temukan Mayat Mengapung di Perairan Danau Toba
    Polsek Parapat Amankan 2 Unit Truck Bermuatan Kayu Bulat, Pangulu: Tidak Ada Keluarkan Surat Keterangan

    Ikuti Kami