Kesejahteraan Buruh Masuk Program Unggulan Radiapoh Hasiholan Sinaga-H Zonny Waldi

    Kesejahteraan Buruh Masuk Program Unggulan Radiapoh Hasiholan Sinaga-H Zonny Waldi

    SIMALUNGUN-Calon Bupati Simalungun ( Nomor Urut 1 ) Radiapoh Hasiholan Sinaga bersama H Zonny Waldi memastikan akan mewujudkan perubahan di Simalungun, termasuk menyejahterakan masyarakat, akan ikut menyentuh kesejahteraan buruh. 

    Menurut RHS, Radiapoh Hasiholan Sinaga karib disapa, usaha meningkatkan kesejahteraan buruh masuk dalam salah satu program prioritas yang akan dilakukan setelah menjadi Bupati Simalungun. 

    “Kami berkomitmen untuk membuat warga Simalungun sejahtera, (termasuk) meningkatkan kesejahteraan buruh. Keberpihakan kami terhadap teman-teman pekerja akan kami wujudkan dengan peningkatan kesejahteraan, ” kata RHS saat ditemui di kawasan Raya, Kamis (8/10).  

    Dalam kontestasi Pilkada Simalungun, pasangan RHS-ZW mengusung visi Bersatu Wujudkan Perubahan, Rakyat Harus Sejahtera. Demi merealisasikan visi tersebut, pasangan nomor urut satu itu menyiapkan sejumlah program unggulan, salah satunya Simalungun Kerja (Si Kerja). 

    Melalui program Si Kerja, pasangan RHS-ZW akan menekan angka pengangguran di Simalungun. Selama ini, pengangguran masih menjadi persoalan serius yang belum juga terselesaikan. “Kami juga akan membuka dan meningkatkan akses masyarakat terhadap lapangan pekerjaan, ” jelas RHS. 

    Rencananya, pasangan RHS-ZW akan memaksimalkan setiap potensi yang ada di seluruh desa. Caranya dengan membuka menciptakan ketersediaan lapangan pekerjaan kreatif, termasuk mengembangkan kemampuan dan keahlian kreatif warga. 

    Sebelum mencalonkan diri di Pilkada Simalungun, RHS yang lahir Tiga Runggu, Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun, 18 Juni 1968 merupakan seorang pengusaha sukses. Beragam perusahaan pernah ia pimpin, salah satunya sebagai Komisaris Perseroan PT Prima Karya Asih. Radiapoh juga masih menjabat sebagai Komisaris Utama PT Bayu Pariama Batam. 

    Selama memimpin beragam perusahaan, RHS dikenal sebagai pemimpin yang peduli dengan kesejahteraan karyawannya. Prinsip ini pula yang bakal diterapkan Radiapoh ketika menjadi Bupati Simalungun. 

    “Karyawan itu adalah aset berharga dari sebuah perusahaan. Karenanya, sudah menjadi kewajiban saya untuk memastikan dan menjamin kesejahteraan karyawan. Tanggung jawab ini pula yang akan saya terus lakukan ketika dipercaya memimpin Simalungun. Bahwa kesejahteraan rakyat, termasuk buruh, akan tetap menjadi prioritas utama, ” tegas RHS. (Karmel'rel)

    Simalungun
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Warga Gotong Royong Perbaiki Gorong-Gorong...

    Artikel Berikutnya

    Jisman Sinaga Meregang Nyawa Setelah Disenggol...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dansatgas Bersama Pj Kades Selat Beting Naik Motor Susuri Jalan Sasaran Fisik TMMD ke 120 Kodim 0209/LB
    Dansatgas TMMD ke 120 Kodim 0209/LB Ucapkan Terimakasih Dua Titik Program Unggulan Kasad Tuntas Dikerjakan 
    TMMD 120 Kodim 0209/LB Tingkatkan Taraf Hidup Petani dengan Ketahanan Pangan
    Bukan Kaleng-kaleng, Ini Profil Abetnego Tarigan Bacalon Bupati Karo 
    Tanah Karo Alami Kemunduran, Abetnego Tarigan Turun Gunung Daftar Bacalon Bupati Karo ke PDIP
    Edaran Serbuk Kristal, Guru SMA Negeri di Kecamatan Parmonangan Diringkus Polisi
    Longsor di Jalinsum Simarjarunjung Parapat Hingga Kini Belum Diperbaiki, Pemerintah Diminta jangan Tutup Mata
    Hendak Digunakan Mobil Ambulance Simalungun Tak Bisa Nyala Distarter, Bayi Ditemukan di Kebun Teh Tobasari Meninggal Dunia
    Bus Wisata Tabrak Pejalan Kaki, 2 Nyawa Melayang dan Bus Terbaik
    Lokasi Judi Beroperasi 24 Jam, Ketua LSM PN Penjara Minta Kapolri Evaluasi Kinerja Kapolres Pelabuhan Belawan
    DPRD Sumut dan PTPN IV Sepakati Areal Perkebunan Unit Laras Dijadikan Percontohan Integrasi Perkebunan dan Peternakan
    Edaran Serbuk Kristal, Guru SMA Negeri di Kecamatan Parmonangan Diringkus Polisi
    Diinstruksikan Pimpinan, Proyek Titipan Pembangunan Neon Box di Kabupaten Simalungun Hamburkan Dana Desa 8 Miliar Lebih
    Longsor di Jalinsum Simarjarunjung Parapat Hingga Kini Belum Diperbaiki, Pemerintah Diminta jangan Tutup Mata
    Habiskan Dana Desa Ratusan Juta, Pembangunan Neon Box di Kecamatan Dolok Panribuan Dinilai Sangat Tinggi
    Kedok Permainan Dugaan Penipuan Oknum Karyawan PT. Equityworld Futures Cabang Manado Mulai Terkuak
    Orang Tua Korban Pemukulan di Nagori Sihaporas Akui Buat Laporan Palsu Ke Polres Simalungun Karna Disuruh
    Marudut Ambarita dan Vera Silalahi Sebut Tidak Benar Dipukul, Punggung MTA Merah Akibat di Olesi Daun Sirih
    Nahkoda Kapal Temukan Mayat Mengapung di Perairan Danau Toba
    Polsek Parapat Amankan 2 Unit Truck Bermuatan Kayu Bulat, Pangulu: Tidak Ada Keluarkan Surat Keterangan

    Ikuti Kami