Motivasi Pembalap, Musa Rajekshah Harapkan Banyak Marquez Lainnya Lahir dari Sumut

    Motivasi Pembalap, Musa Rajekshah Harapkan Banyak Marquez Lainnya Lahir dari Sumut
    Wakil Gubernur Sumatera Utara, Musa Rajekshah

    SUMUT-Wakil Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Musa Rajekshah mengharapkan banyak lagi Marc Márquez lainnya yang lahir dari Sumut. Hal ini dikatakannya saat bertemu dan memotivasi Syafi'i, atlet balap motor dari Sumut yang berusia 11 tahun. Tak hanya Syafi'i, Musa Rajekshah juga memotivasi atlet-atlet muda balap motor dari Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumut lainnya. 

    Motivasi ini disampaikan pria yang akrab disapa Ijeck tersebut saat membuka Kejuaraan Daerah - Balap Motor IMI Sumut 2023 yang digelar di Sirkuit Multifungsi Disporasu, Jalan Williem Iskandar/Jalan Pancing Deliserdang, Minggu (29/01/2023). 

    "Besar harapan kami nantinya kalian bisa membanggakan nama Sumut. Karena seperti kita ketahui bahwa Sumut dan Aceh menjadi tuan rumah PON pada 2024 nantinya. Jadi untuk bisa berprestasi kalian tidak boleh minder dan harus percaya diri, "ujar Ijeck.

    Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa atlet-atlet yang mengikuti Kejurda Balap Motor IMI Sumut ini merupakan atlet-atlet yang berasal dari kabupaten/kota yang ada di Sumut. "Yakinkan kalian mampu dan sportif. Jangan sampai ada niat ambil hak orang lain. Yakinlah kalian bisa menang. Kuncinya satu tak ada prestasi tanpa berlatih gigih, " sebutnya.

    Ijeck juga berpesan manfaatkan seleksi ini dengan baik. Perhatikan pakaian dengan lengkap agar safety tetap terjaga. Serta harus jauhi narkoba. 

    "InsyaAllah, kalian semua bisa berprestasi dan bisa membawa harum nama bangsa. Karena untuk memperjuangkan sirkuit ini juga tak mudah dulu. Saya sampai ditetapkan tersangka dulu. Dan syukurnya sekarang sirkuit ini bisa diraih kembali, " ujarnya.

    Ketua IMI Sumut Harun Mustafa Nasution juga berharap para atlet muda dari IMI Sumut ini nantinya bisa menyumbangkan medali emas untuk Sumut.

    "Sirkuit kita ini masih ada perbaikan. Mudah-mudahan bisa dimanfaatkan dengan maksimal dan kita rawat dengan baik. Dan pesan saya, berjuanglah dengan keras. Kalian pasti mampu kuatkan mental kalian dan bisa bersaing dengan yang lain. Tidak pernah takut untuk bersaing, " ucapnya.

    Sementara atlet balap motor yang paling muda, Syafi’i dalam kesempatan itu mengatakan bahwa pihaknya mulai naik motor sejak usia kelas 3 SD. "Senang rasanya bisa balap. Sering jatuh juga saya. Mudah-mudahan bisa juara, " ujar bocah asal Bandar Setia tersebut yang mengidolakan pembalap Marc Márquez, ( Karmel )

    sumut
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Menpora Launching PON XXI/2024 Aceh-Sumut,...

    Artikel Berikutnya

    UKT DAN Kukkiwon 2023, Musa Rajekshah Apresiasi...

    Berita terkait

    Polling Suara

    Siapakah Presiden Pilihan Anda?
    Please select an option!
    Kamu sudah mengirim pendapat ini sebelumnya!
    Siapakah Presiden Pilihan Anda?

    Total Vote: 916

    Anies Baswedan - A. Muhaimin Iskandar
    41.6 %
    Ganjar Pranowo - Mahfud MD
    14.5 %
    Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka
    43.9 %
    View Options

    Rekomendasi

    Pohon Besar Tumbang di Jalinsum Parapat, Balita Penumpang Motor Tertimpa Ranting dan Luka di Kepala
    Lagi-Lagi Pohon Besar Tumbang di Jalan Lintas Sumatera Menuju Kota Touris Parapat, Pengguna Jalan Diminta Lewat Sitahoan
    Tony Rosyid: Prabowo-Mega Akan Singkirkan Jokowi?
    Truck Pinus Bebas Melintasi Kota Touris Tomok, Anggota DPRD Samosir Minta Polda dan DLH Sumut Cek dan Hentikan Pembalakan Liar
    Hendak Menuju Cafe Amor, Gadis Cantik 20 Tahun Diamankan Satuan Narkoba Rosort Tapanuli Utara
    Miliki Serbuk Kristal 16.20 dan 0.17 Gram, RR dan TD Diamankan Satuan Narkoba Simalungun di Huta Borno Terminal Sosor Saba
    KMP Julaga Tamba 01 Resmi Beroperasi di Lintasan Simanindo-Tigaras, Kepala KSOPP Minta Nahkoda Utamakan Keselamatan
    Korupsi Dana Desa, Haryo Guntoro Ditangkap Satuan Tindak Pidana Korupsi Polres Simalungun
    Buka Musrenbang RPJPD Tahun 2025, Wakil Bupati Simalungun Tekankan Kesejahteraan Rakyat Menuju Indonesia Emas Tahun 2045
    T Bakkara Ditemukan Wanita Tak Bernyawa di Bawah Pohon di Perladang Masyarakat Girsang
    Miliki Serbuk Kristal 16.20 dan 0.17 Gram, RR dan TD Diamankan Satuan Narkoba Simalungun di Huta Borno Terminal Sosor Saba
    Jelang Arus Balik Lebaran 2024, DPRD Sumut Minta Kepolisian Resort Toba Lakukan Rekayasa Lalin
    Ketum Partuha Maujana Dukung Penegakan Hukum, Ketua PABS Simalungun Tegaskan Tak Ada Tanah Adat dan Ulayat di Tano Habonaron Do Bona
    Jelang Malam Takbiran, Kendaraan Wisatawan Padati Pelabuhan Ajibata, KMP Ihan Batak dan Pora-Pora Dioperasikan Hingga Dini Hari
    Malam Takbiran, Kendaraan Wisatawan Terus Padati Pelabuhan Tigaras, KMP Sumut I dan II Dioperasikan Hingga Dini Hari
    Kedok Permainan Dugaan Penipuan Oknum Karyawan PT. Equityworld Futures Cabang Manado Mulai Terkuak
    Orang Tua Korban Pemukulan di Nagori Sihaporas Akui Buat Laporan Palsu Ke Polres Simalungun Karna Disuruh
    Marudut Ambarita dan Vera Silalahi Sebut Tidak Benar Dipukul, Punggung MTA Merah Akibat di Olesi Daun Sirih
    Nahkoda Kapal Temukan Mayat Mengapung di Perairan Danau Toba
    Polsek Parapat Amankan 2 Unit Truck Bermuatan Kayu Bulat, Pangulu: Tidak Ada Keluarkan Surat Keterangan

    Ikuti Kami