Kapolres Sergai Hadiri Acara May Day di Objek Wisata Pantai Woong Rame Desa Kota Pari

    Kapolres Sergai Hadiri Acara May Day di Objek Wisata Pantai Woong Rame Desa Kota Pari

    SERGAI - Kapolres Serdang Bedagai menghadiri kegiatan perayaan hari Buruh (May Day), Kabupaten Serdang Bedagai tahun 2023 bertempat di Objek Wisata Pantai Woong Rame Desa Kota Pari, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, Minggu (14/5/2023) pukul 09:00 Wib.

    Kegiatan yang bertemakan 'Merajut Kebersamaan Pekerja dan Pengusaha di Hari Yang Fitri' diikuti oleh anggota Serikat Buruh / Serikat Pekerja Kabupaten Serdang Bedagai yang bergerak dari titik kumpul lapangan Socfindo Matapao menuju Pantai Woong Rame Pantai Cermin.

    Terlihat seluruh rombongan tiba di objek Wisata Pantai Woong Rame Pantai Cermin dan dilanjutkan dengan hiburan dari anggota Serikat Buruh / Serikat Pekerja. 

    Untuk melancarkan kegiatan, Kabid PHI Disnaker Kabupaten Serdang Bedagai, Mahmuddin memimpin Do'a.

    Beberapa ketua serikat buruh menyampaian aspirasinya didepan Bupati Serdang Bedagai, H. Darma Wijaya.

    "Kami mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Serdang Bedagai dan Polres Serdang Bedagai serta seluruh OPD yang mendukung kegiatan May Day tahun ini. Kegiatan ini terlaksana karena adanya sinergitas antara pengusaha, buruh, pekerja dan seluruh Forkopimda, " sebut Ketua Serikat Buruh.

    Dalam penyampaiannya, Ketua Serikat Buruh sangat mendukung visi misi Bupati Sergai.

    "Visi dan misi Bupati sangat bagus dan kami akan mendukung serta menyempurnakan dengan kalimat sebagai berikut, Jalan Mulus, Ekonomi bagus, SDM Maju Terus, " pungkasnya.

    Diakhir penyampaiannya, Ia berharap tuntutannya bisa disampaikan ke Provinsi.

    "Kami nanti akan menyerahkan tuntutan dan aspirasi kami kepada Bupati agar diteruskan ke Provinsi dan ditindaklanjuti untuk mensejahterakan para Buruh atau Pekerjaan di Kab.Serdang Bedagai. Kami juga mempunyai rancangan atau wacana untuk memajukan Kabupaten Serdang Bedagai dengan memajukan UMKM, menciptakan pelatihan peningkatan kompetensi kerja dan membuka Pusat Pasar demi kemajuan Serdang Bedagai, " tutupnya.

    Dikesempatan yang sama, Bupati Serdang Bedagai didampingi oleh Kapolres Serdang Bedagai & Dandim 0204/DS menyampaikan arahannya.

    "Semua masukan dan kritikan dari para Serikat Buruh atau Serikat Pekerja akan kami tindaklanjuti demi kesejahteraan Buruh atau Pekerja di Kabupaten Serdang Bedagai. Kami dari Pemkab Serdang Bedagai telah berbenah meningkatkan SDM dengan cara membuka kesempatan kepada anak Buruh atau Pekerja yang ingin melanjutkan perkuliahan dengan kuota sebanyak 200 orang dengan dibiayai perkuliahan selama 4 tahun dan diberikan uang saku perbulan sebesar Rp.900.000 (Sembilan Ratus Ribu Rupiah), " ucap Bupati.

    Hal senada juga disampaikan Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Oxy Yudha Pratesta, SIK yang akan menjamin keamanan Kamtibmas.

    "Semoga Serikat buruh / pekerja semakin maju dan sejahtera di Kabupaten Serdang Bedagai. Kami menunggu kedatangan Ketua Serikat Buruh / Pekerja untuk bertemu dengan kami di Polres Serdang Bedagai demi menjamin keamanan Kamtibmas dan kesejahteraan Buruh / Pekerja di Kabupaten Serdang Bedagai, " pungkasnya.

    Dandim 0204/DS, Letkol Czi.Yoga Febrianto, SH, M.Si juga berharap kepada serikat buruh, apabila ada permasalahan harus diselesaikan dengan kepala dingin.

    "Harapan kami kedepan apabila ada permasalahan kita selesaikan dengan kepala dingin dan lakukan koordinasi yang baik dengan instansi yang berwajib, " tutupnya.

    medan sumut
    Alam SP

    Alam SP

    Artikel Sebelumnya

    Proyek Infrastruktur PTPN IV Kebun Laras...

    Artikel Berikutnya

    Mahasiswi Ini Ngaku Dicabuli dan Ditonjok

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dansatgas Bersama Pj Kades Selat Beting Naik Motor Susuri Jalan Sasaran Fisik TMMD ke 120 Kodim 0209/LB
    Dansatgas TMMD ke 120 Kodim 0209/LB Ucapkan Terimakasih Dua Titik Program Unggulan Kasad Tuntas Dikerjakan 
    TMMD 120 Kodim 0209/LB Tingkatkan Taraf Hidup Petani dengan Ketahanan Pangan
    Bukan Kaleng-kaleng, Ini Profil Abetnego Tarigan Bacalon Bupati Karo 
    Tanah Karo Alami Kemunduran, Abetnego Tarigan Turun Gunung Daftar Bacalon Bupati Karo ke PDIP
    Edaran Serbuk Kristal, Guru SMA Negeri di Kecamatan Parmonangan Diringkus Polisi
    Longsor di Jalinsum Simarjarunjung Parapat Hingga Kini Belum Diperbaiki, Pemerintah Diminta jangan Tutup Mata
    Hendak Digunakan Mobil Ambulance Simalungun Tak Bisa Nyala Distarter, Bayi Ditemukan di Kebun Teh Tobasari Meninggal Dunia
    Bus Wisata Tabrak Pejalan Kaki, 2 Nyawa Melayang dan Bus Terbaik
    Lokasi Judi Beroperasi 24 Jam, Ketua LSM PN Penjara Minta Kapolri Evaluasi Kinerja Kapolres Pelabuhan Belawan
    DPRD Sumut dan PTPN IV Sepakati Areal Perkebunan Unit Laras Dijadikan Percontohan Integrasi Perkebunan dan Peternakan
    Edaran Serbuk Kristal, Guru SMA Negeri di Kecamatan Parmonangan Diringkus Polisi
    Diinstruksikan Pimpinan, Proyek Titipan Pembangunan Neon Box di Kabupaten Simalungun Hamburkan Dana Desa 8 Miliar Lebih
    Longsor di Jalinsum Simarjarunjung Parapat Hingga Kini Belum Diperbaiki, Pemerintah Diminta jangan Tutup Mata
    Habiskan Dana Desa Ratusan Juta, Pembangunan Neon Box di Kecamatan Dolok Panribuan Dinilai Sangat Tinggi
    Kedok Permainan Dugaan Penipuan Oknum Karyawan PT. Equityworld Futures Cabang Manado Mulai Terkuak
    Orang Tua Korban Pemukulan di Nagori Sihaporas Akui Buat Laporan Palsu Ke Polres Simalungun Karna Disuruh
    Marudut Ambarita dan Vera Silalahi Sebut Tidak Benar Dipukul, Punggung MTA Merah Akibat di Olesi Daun Sirih
    Nahkoda Kapal Temukan Mayat Mengapung di Perairan Danau Toba
    Polsek Parapat Amankan 2 Unit Truck Bermuatan Kayu Bulat, Pangulu: Tidak Ada Keluarkan Surat Keterangan

    Ikuti Kami