LABUHANBATU UTARA - Dukungan Pemerintah dan masyarakat sangat luar biasa di pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-110 Kodim 0209/Labuhanbatu yang dilaksanakan di Dusun pematang baru Desa Pematang Kecamatan NA IX-X, Kabupaten Labuhanbatu Utara, (2/4/2021).
Hal tersebut diungkapkan Kasdam I/BB, Brigjen TNI Didied Pramudito, SE saat dikonfirmasi awak media pada saat mewakili Pandam I/BB Mayjen TNI Hassanudin, S.I.P., M.M di pelaksanaan penutupan TMMD Ke-110 Kodim 0209/LB di Aula Ahmad Dewi Syukur Komplek Kantor Bupati Jalan Lintas Sumatera, Kelurahan Aek Kanopan, Kecamatan Kualuh Hulu, Kabupaten Labuhanbatu Utara, Rabu (31/3/2020).
Setiap hari saya mendapatkan laporan dari Jajaran Kodim yang melaksanakan TMMD untuk di laporkan ke markas Besar TNI Angkatan Darat (MABESAD). Bahwa di TMMD Ke-110 Kodim 0209/LB di kabupaten Labuhanbatu Utara luar biasa, mendapatkan dukungan dari Pemerintah setempat maupun dari masyarakat, sangatlah antusias. "Memang benar-benar luar biasa, dari bawah ke atas, _Buttom Up_, kita melaksanakan masyarakat ikut membantu pelaksanaan pembangunan keterisoliran desa tersebut, " jelas Kasdan I/BB.
Brigjen TNI Didied Pramudito, SE, menambahkan, kedepannya apabila ada nantinya daerah-daerah yang mana masih terisolir, kita kami TNI siap membantu meski bukan lewat TMMD, siap membangun daerah terisolir dalam rangka membantu Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara.
Dari beberapa sasaran bisa dilihat, di awal jalannya hanya bisa naik motor itu pun sulit, kini sudah bisa di jalani kendaraan roda enam. Sungai yang tidak ada jembatannya kita bangunkan, namun itu semua kami sangat berterimakasih kepada bapak Bupati Labura dan bapak Ketua DPRD yang telah menganggarkan giat TMMD ini untuk dilaksanakan, pungkasnya.
"Harapannya untuk masyarakat, apa yang sudah dibangun bisa dijaga dan dirawat, serta pemerintah juga bisa menganggarkannya untuk melanjutkan peningkatan pembangunan, sehingga jalan yang sudah diperkeras bisa dilewati dengan bagus dan hasil dari kebun masyarakat yang terisolir tadi, bisa dijual ke kota lebih cepat dari pada sebelumnya pasti kesejahteraan masyarakat juga akan meningkat".