KARO - Sebelum Cory Sebayang dilantik dan dikukuhkan sebagai 'nakhoda' resmi Ketua Umum Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (PORDASI) Sumut periode 2021-2025 yang dilaksanakan di Grand Mutiara Hotel Berastagi, Rabu (27/01/2021).
Cory yang juga masih menjabat sebagai Wakil Bupati Karo, telah terpilih secara aklamasi dalam musyawarah luar biasa PORDASI Provinsi Sumatera Utara pada Jumat (15/01/2021) di Aula Kantor KONI Medan.
Menurut Cory, momen tersebut merupakan bagian spirit terhadap dirinya. Apalagi telah terpilih lagi untuk memimpin Tanah Karo pada Pilkada serentak yang digelar 9 Desember 2020 lalu.
"Saya sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang masih mempercayakan memimpin Tanah Karo agar lebih baik kedepannya. Begitu juga dengan terpilihnya saya sebagai Ketua PORDASI Sumut. Terimakasih juga kepada KONI Provsu, PORDASI Sumut, " ujarnya kepada wartawan disela-sela kegiatan, Sabtu (16/01/2021).
Diharapkannya, dalam memimpin organisasi olahraga berkuda, para pengurus harus saling bergandengan tangan memajukan organisasi. Setidaknya bisa menuju pekan olahraga Nasional (PON).
"Jika tidak ada halangan, kemungkinan besar PON 2024 akan digelar di Sumut. Jadi kita juga merupakan bagian dari tuan rumah, " ujar Cory mengakhiri.
Sementara, Ketua Harian Pengcab PORDASI Karo Robert Billy Peranginangin mengucapkan selamat atas terpilihnya Cory Sebayang secara aklamasi.
"Semoga ditangan beliau, PORDASI semakin eksis dan maju ditingkat nasional, " imbuhnya.
Dikatakan Robert, untuk mendampingi ketua terpilih Cory Sebayang sebagai formatur yaitu perwakilan Pengcab Taput, Angkup Sipahutar dan dan dirinya yang mewakili Pengcab Karo, karena masa kerjanya masih berlaku.
"Selebihnya masa kerja kepengurusannya sudah tidak berlaku lagi. Sehingga, pemilihan dilakukan secara aklamasi dengan menentukan Ketua Pengcab Karo Cory Sebayang sebagai Ketum PORDASI Sumut, " tutup Robert Peranginangin yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Pemkab Karo.
Adapun pada acara Musda Provinsi Sumut tersebut secara resmi dibuka oleh Ketua Umum Pordasi Pusat Triwaty Marciano dan dihadiri Ketua KONI Sumut Jhon Lubis dan jajarannya, Wakil Ketum Pusat Widodo, para Pengcab Karo, Taput, Medan, Deli Serdang dan undangan lainnya.
(Anita Theresia Manua)