Deklarasi dan Pengukuhan DPP LSM Lembaga Aspirasi Rakyat Untuk Keadilan BARKA

    Deklarasi dan Pengukuhan DPP LSM Lembaga Aspirasi Rakyat Untuk Keadilan BARKA

    ASAHAN - Hari ini menjadi tonggak sejarah bagi sekelompok orang (masyarakat) atas dideklarasikannya sekaligus dikukuhkannya DPP (Dewan Pimpinan Pusat) LSM (Lembaga Swadaya Masyarakat) Lembaga Aspirasi Rakyat Untuk Keadilan BARKA yang dilaksanakan di Sekretariat DPP LSM BARKA Jln. Sisingamangaraja No. 270 Kisaran, Kecamatan Kota Kisaran Barat, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara, pada hari Minggu, (11/04/2021).

    Acara deklarasi dan pengukuhan LSM BARKA yang dipandu Zahir Ghufron Siregar, SH diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya oleh seluruh deklarator, pengurus dan tamu undangan.

    Selanjutnya, acara deklarasi yang langsung dipimpin oleh Ketua DPP LSM BARKA, yang juga termasuk salah seorang deklarator, Imam Perdana didampingi para deklarator lainnya Mhd. Sofyan, Zulkifli, SH, Bambang Hartono, Dedi Sunarto.

    Usai acara deklarasi dilanjutkan dengan kata sambutan dari Ketua DPP LSM BARKA, Imam Perdana yang mana dalam sambutannya Imam mengungkapkan secara ringkas kronologis terbentuknya LSM BARKA tersebut.

    "LSM BARKA dibentuk atas dasar keinginan bersama oleh saya beserta deklarator lainnya. Dengan melihat kesenjangan keadilan ditengah tengah masyarakat khususnya di Kabupaten Asahan sebagai masyarakat yang memiliki kesadaran akan hal itu", ungkap Imam.

    Lanjutnya, "saya bersama deklarator lainnya bersepakat untuk membuat sebuah wadah menampung aspirasi masyarakat dalam bentuk kritik dan atau solusi bagi masyarakat baik dalam hal mengkritisi segala hal atau segala bentuk kebijakan yang dibuat oleh pemerintah yang dalam hal ini baik pemerintah eksekutif / Bupati, Legislatif / DPRD dan Yudikatif / Penegak Hukum."

    Imam juga berharap dengan menyatunya di dalam LSM BARKA, semua bisa bersama-sama menyatukan sikap dan menyatukan ide serta gagasan kepada pemerintah untuk keadilan masyarakat kabupaten Asahan.

    "Kedepan, kita membentuk DPC-DPC LSM BARKA se Kabupaten Asahan agar masyarakat dapat memiliki wadah yang satu tujuan demi terciptanya keadilan", harapan Imam 

    Imam tidak lupa mengatakan, "tidak banyak yang dapat saya sampaikan dalam kesempatan ini. Sebagai ketua DPP saya mengharapkan kepada kita semua untuk komitmen dan konsisten dalam bergerak dan berjuang dalam wadah LSM BARKA."

    Dipenghujung sambutannya Imam memohon agar kiranya dirinya selaku Ketua DPP BARKA bersama pengurus dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagaimana yang telah tertuang didalam AD /ART LSM BARKA.

    Adapun susunan pengurus DPP Lembaga Aspirasi Rakyat Untuk Keadilan BARKA 

    Pengawas   :   Dedi Sunarto 
    Penasehat   :   R. Kamal Chairulsyah 
                          :   Sugito 
                          :   Tumin 
                          :   Sugianto 

    Advokasi   :  Zulkifli, SH 
                        :  Solahuddin Marpaung, SH 
                        :  Bahren Samosir, SH 

    Ketua Umum   :  Imam Perdana 
    Ketua      I     :  Muhammad Kasim Lubis 
    Ketua     II     :  Dianti Novita Marwa, SH 
    Ketua    III     : Eko Franata, SH 
    Ketua    IV     :  Hendra Syahputra 
    Ketua     V     :  Edi Syahputra P 
    Ketua    VI     :  Rusdi Bahalwan Panjaitan 

    Sekretaris Jendral  : Mhd Sofyan 
    Sekretaris       I   :  Fahrul Simangunsong 
    Sekretaris      II   :  Zahir Gufron Siregar 
    Sekretaris     III   :  Ferianto 
    Sekretaris     IV   :  M. Belladin Tarigan 
    Sekretaris      V  :   Marizky Arfandi 
    Sekretaris     VI  :   Hamzah  

    Bendahara Umum  : Bambang Hartono 
    Bendahara        I :   Adianto 
    Bendahara       II  :  Rio Pratama 
    Bendahara      III  :  Ada Juniawan Sanjono.

    Selanjutnya acara penyerahan kartu kepengurusan serta keanggotaan LSM BARKA secara simbolis oleh Ketua DPP LSM BARKA kepada Sekretaris Jendral DPP LSM BARKA, Mhd Sofyan.

    Sebelum acara deklarasi dan pengukuhan berakhir, acara ditutup dengan doa yang dibawakan oleh Ustadz Sulaiman dan makan siang bersama. Edward Banjarnahor 

    Asahan
    Edward Banjarnahor

    Edward Banjarnahor

    Artikel Sebelumnya

    Tambang Galian C Ilegal di Lereng Perbukitan...

    Artikel Berikutnya

    Mess PT Perkebunan Nusantara Menjamur di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?
    Aniaya Pendukung Nomor Urut 2, Ketua Maujana di Nagori Pokkan Baru Ronal Sinaga Ditetapkan Sebagai Tersangka
    Puluhan Rider Jetski World Championship Dari 30 Negara Guncang Danau Toba Parapat, Simalungun Bersyukur Jadi Tuan Rumah
    Diduga Tak Netral di Pilkada 2024, Warga Laporkan  Kepala Dinas Kesehatan Simalungun ke Bawaslu
    Rider Muda Asal Indonesia Curi Perhatian di Dairi Cup Aquabike
    Aquabike World Championship Hari Kedua Sukses Digelar di Silalahi, Rider Asal Prancis Berhasil Keluar Sebagai Juara
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Istri Calon Bupati Simalungun Nomor Urut 1 Ratnawati Sidabutar Sebut Mental Masyarakat Semua Sudah Rusak
    Kejati Sumut Gerebek Gudang Penimbunan Solar Bersubsidi di Medan, Dua Pemilik Kabur
    MPC PP Simalungun Adakan Sayembara: Warga Berhasil Videokan Ketidaknetralan Pangulu dan Gamot Dapat Hadiah Puluhan Juta
    Baru 1 Bulan Jabat Plt Bupati Simalungun, Puluhan Tenaga Kebersihan Dipekerjakan Bersihkan Sampah di Kota Touris Parapat
    Kedok Permainan Dugaan Penipuan Oknum Karyawan PT. Equityworld Futures Cabang Manado Mulai Terkuak
    Orang Tua Korban Pemukulan di Nagori Sihaporas Akui Buat Laporan Palsu Ke Polres Simalungun Karna Disuruh
    Marudut Ambarita dan Vera Silalahi Sebut Tidak Benar Dipukul, Punggung MTA Merah Akibat di Olesi Daun Sirih
    Nahkoda Kapal Temukan Mayat Mengapung di Perairan Danau Toba
    Polsek Parapat Amankan 2 Unit Truck Bermuatan Kayu Bulat, Pangulu: Tidak Ada Keluarkan Surat Keterangan

    Ikuti Kami