Kalapas Narkotika Klas II A Pematang Siantar Temui Bupati Simalungun, Jalin Silaturrahmi dan Bersinergi

    Kalapas Narkotika Klas II A Pematang Siantar Temui Bupati Simalungun, Jalin Silaturrahmi dan Bersinergi
    Bupati Simalungun Radiapoh H Sinaga Sambut Silaturrahmi Kalapas Narkotika Klas IIA Pematang Siantar E P Prayer Manik di Pematang Raya

    SIMALUNGUN - Bupati Radiapoh Hasiholan Sinaga menerima kunjungan jajaran Lapas Narkotika Kelas II A Pematang Siantar bersilaturrahmi di ruang kerjanya, Kantor Bupati Pematang Raya, Simalungun, Senin (31/05/2021) pagi.

    Kunjungan Kalapas E P Prayer Manik didampingi pejabat eselonnya mengutarakan, pihaknya dan Pemkab Simalungun bersinergi.

    Ia menyebutkan, tahapan pelaksanaan program kerja dilakukan demi mewujudkan pelayanan maksimal terhadap 625 warga binaannya.

    "Dalam pelaksanaannya bekerjasama dengan sebuah yayasan pelatihan dan ketrampilan kerja, membantu dan memandu warga binaan, " kata E P Prayer Manik.

    Selanjutnya, Kalapas E P Prayer Manik menyampaikan, bahwa pihak lapas membutuhkan dukungan dan bantuan sekaligus bersinergi dengan jajaran Pemkab Simalungun sebagai mitra kerja.

    Dikatakan, Pemkab Simalungun dapat memberikan fasilitas bantuan dalam bentuk sosialisasi dan prosfek pangsa pasar hasil karya para warga binaan.

    "Setelah masa pidananya selesai dijalani diharapkan warga binaan mampu bersosialisasi dan berbaur kembali dengan masyarakat, " harap Kalapas.

    Selain itu, E P Prayer Manik menambahkan, bagi warga binaan setelah memperoleh bekal ketrampilan tentunya lebih kreatif.

    "Beberapa hasil karya warga binaan antara lain, furniture yaitu perabotan meja dan kursi, lemari dan Vas bunga atau Pot bunga, " imbuhnya.

    Hal itu merupakan modal dasar untuk membuka peluang usaha, melakukan pengembangan dan seiring waktu, ke depannya dapat menciptakan lapangan pekerjaan.

    "Hasil kreasi warga binaan kita membutuhkan pangsa pasar dan semoga Bapak Bupati berkenan mengakomodir penyampaian kami ini, " ucap Kalapas Narkotika kelas IIA Pematang Siantar mengakhiri.

    Arahan dan kata sambutan Bupati Radiapoh Hasiholan Sinaga dalam kesempatan itu mengutarakan rencananya berkunjung dan bersilaturrahmi ke Lapas.

    Bupati menyampaikan, apresiasi atas kreativitas para warga binaan dan Ia berpesan, kepada jajaran Lapas Narkotika Klas IIA Pematang Siantar tetap eksis berkarya.

    Ditambahkan, agar pihak Lapas tetap melaksanakan program pembinaan dan pelatihan ketrampilan bagi warga binaannya serta meningkatkan kegiatan sosial kemasyarakatan.

    Dalam pelaksanaan di lembaga sepatutnya dengan menggandeng tokoh agama, bekerjasama terkait pembekalan rohani warga binaan.

    Bupati Simalungun pada saat menerima kunjungan Kalapas, tampak didampingi Staf Ahli Bidang Pemerintahan dan Kesra Akmal Harif Siregar bersama Plt. Asisten Pemerintahan Kesra Albert R Saragih.

    Selainnya, dalam kegiatan itu, juga dihadiri Kadis Sosial Mudaham Purba dan Kadis Perindag Harmedin Saragih, serta Kadis Kominfo Wasin Sinaga.

    (Amry Pasaribu)

    simalungun sumut
    Amry Pasaribu

    Amry Pasaribu

    Artikel Sebelumnya

    DPRD Sumut Minta Aparat Penegak Hukum Selidiki...

    Artikel Berikutnya

    Mess PT Perkebunan Nusantara Menjamur di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dansatgas Bersama Pj Kades Selat Beting Naik Motor Susuri Jalan Sasaran Fisik TMMD ke 120 Kodim 0209/LB
    Dansatgas TMMD ke 120 Kodim 0209/LB Ucapkan Terimakasih Dua Titik Program Unggulan Kasad Tuntas Dikerjakan 
    TMMD 120 Kodim 0209/LB Tingkatkan Taraf Hidup Petani dengan Ketahanan Pangan
    Bukan Kaleng-kaleng, Ini Profil Abetnego Tarigan Bacalon Bupati Karo 
    Tanah Karo Alami Kemunduran, Abetnego Tarigan Turun Gunung Daftar Bacalon Bupati Karo ke PDIP

    Ikuti Kami