Tingkatkan Pelayanan kepada Masyarakat, Kecamatan Kota Kisaran Barat Gelar Rakorpem

    Tingkatkan Pelayanan kepada Masyarakat, Kecamatan Kota Kisaran Barat Gelar Rakorpem

    ASAHAN - Pemerintah Kecamatan Kota Kisaran Barat menggelar Rapat Kordinasi Pemerintahan (Rakorpem) bertempat di Aula Kantor Camat Kisaran Barat, Kisaran, Asahan, Sumatera Utara, pada hari Selasa (17/11/2020).

    Mengawali sambutannya Camat Kota Kisaran Barat, Lukman Hakim, SAg, MSi mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh unsur Forkopincam Kecamatan Kota Kisaran Barat atas kebersamaannya dalam melakukan Rapat Kordinasi Kecamatan sebagai bentuk kepedulian pelayanan kepada masyarakat.

    "Semoga apa-apa yang sudah kita sampaikan hari ini bisa menjadi tanggung jawab pekerjaan kita yang harus dilakukan dalam melayani masyarakat di setiap wilayah kerjaannya dan saya ucapkan terima kasih, " ungkap Lukman.

    Selanjutnya, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Kisaran Barat H. D. Daulay SAg dalam Rakorpem menyampaikan himbauan, agar para Lurah, Kepala Lingkungan dan masyarakat dalam melakukan urusan tetap mematuhi ProKes (Protokol Kesehatan) 3M untuk memutus mata rantai dan menghindari penyebaran covid-19.

    "Kepada seluruh Lurah, Kepling dan masyarakat dalam melakukan urusan di kantor KUA diharapkan untuk mematuhi Protokol Kesehatan Covid-19, " ujarnya.

    Sementara Kepala Puskesmas Sidodadi Sei Renggas Ratna Juwita, SKM, MKM dalam laporannya menyampaikan bahwa pihak puskesmas Sidodadi akan melakukan Test Swab kepada 569 orang di wilayah Kecamatan Kota Kisaran Barat.

    Tampak hadir, Bripka Adi Citra Panjaitan mewakili Kapolsek Kota Kisaran dan Sertu M. Yusup Pangaribuan mewakili Danramil 06. Kisaran menyatakan siap mendukung dan melaksanakan hasil Rakorpem tersebut. Edward Banjarnahor 

    Asahan SUMUT
    Edward Banjarnahor

    Edward Banjarnahor

    Artikel Sebelumnya

    5 Warga Asahan Sembuh dan 1 Orang Meninggal...

    Artikel Berikutnya

    Mess PT Perkebunan Nusantara Menjamur di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TP PKK Kabupaten Asahan Raih Juara 1 Lomba Pilot Project Desa Tanggap dan Tangguh Bencana Peduli Keluarga Berkualitas Tingkat Nasional
    Aulia Kartika, Ikut Bertarung pada Lomba Desain Maskot Pilkada Asahan Tahun 2024
    Pertahankan Opini WTP 7 Kali Berturut-Turut, Laporan Hasil Pemeriksaan LKPD Tahun 2023 Diterima Bupati Asahan
    Senyum Bahagia Para Ibu-Ibu Mendapat Air Bersih Program Unggulan KASAD di TMMD ke 120 Kodim 0209/LB
    Bus Wisata Tabrak Pejalan Kaki, 2 Nyawa Melayang dan Bus Terbaik

    Ikuti Kami