Polres Sergai Beri Dukungan Mental Tahanan

    Polres Sergai Beri Dukungan Mental Tahanan
    Kapolres Serdang Bedagai (Sergai), AKBP Oxy Yudha Pratesta SIK melalui Kasi Humas, Ipda Brimen G Sihotang memberikan motivasi, pengiburan, serta dukungan mental kepada para tahanan yang berada di Rumah Tahanan Polisi (RTP) Polres Sergai, Kamis (7/9).

    SERGAI - Kapolres Serdang Bedagai (Sergai), AKBP Oxy Yudha Pratesta SIK melalui Kasi Humas, Ipda Brimen G Sihotang memberikan motivasi, pengiburan, serta dukungan mental kepada para tahanan yang berada di Rumah Tahanan Polisi (RTP) Polres Sergai. 

    Dalam kegiatan tersebut, Ipda Brimen G Sihotang mengajak para tahanan untuk merubah pola pikir dengan menekankan jika para tahanan adalah orang baik yang sedang dalam proses hukum.

    Ia juga mengimbau para tahanan agar bisa merubah perilaku yang buruk ke arah yang lebih baik, serta mengajak agar tetap menjaga pola hidup sehat dan tetap semangat.

    Pada kesempatan itu, Kasi Humas juga memberikan pakaian baru kepada perwakilan tahanan, sebagai bentuk dukungan, kepedulian, dan penghiburan kepada para tahanan. 

    Terpisah, Kapolres Sergai, AKBP Oxy Yudha Pratesta mengatakan, kegiatan memberikan motivasi dan penghiburan kepada para tahanan ini sebagai wujud kepedulian Polres Sergai kepada para tahanan yang ada di RTP.

    "Ini juga bagian dari tagline Polres Sergai me-RESPONS yang saat ini kita gelorakan kepada para personel, " katanya, Kamis (7/9/2023).

    Dalam tagline Polres Sergai me-RESPONS ini, jelas Oxy, personel diharapkan reaktif,   tanggap atau segera bereaksi terhadap sesuatu yang timbul, atau permasalahan yang muncul di tengah masyarakat.

    Kemudian  Empati, yakni kapasitas untuk memahami dan menempatkan diri sendiri pada posisi orang lain atau masyarakat. Supel, personel diharapkan dapat menyesuaikan diri dalam setiap keadaan, luwes, dan pandai berkomunikasi, dan berkolaborasi dengan setiap lapusan masyarakat.

    Selanjutnya Profesional, personel dituntut melakukan pekerjaan dengan benar dan sesuai etika serta sikap-sikap profesional sebagai anggota Polri. Dan terakhir Sahaja, personel diharapkan dapat berpola hidup sederhana atau apa adanya dalam keseharian.

    "Dengan tagline Polres Sergai me-RESPONS ini, kita harapkan personel lebih kreatif dan mampu berinovasi dalam pelaksanaan tugas sehar-hari, " jelas AKBP Oxy Yudha Pratesta. (Alam)

    sergai sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Cagah Stunting Usia Dini, DKP Sumut Ajak...

    Artikel Berikutnya

    Imran Surbakti Resmi Dilaporkan Polisi Usai...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Berkaca dari Singapura, Pelajaran Berharga untuk Indonesia
    KSOPP Bagikan 100 Life Jacket dan Ring Buoy, BMKG Sebut Kecepatan Angin Aman Berlayar Diakhir Tahun 2024
    Peduli Iingkungan, Panglima TNI Tanam Pohon dan Tebar Benih Ikan di Area Mabes TNI
    6 Hari Penggeledahan SPBU, Kejatisu Belum Temukan Kerugian Negara
    Hendri Kampai: Seandainya Para Pejabat Jujur, Indonesia Pasti Makmur
    Kejati Sumut Gerebek Gudang Penimbunan Solar Bersubsidi di Medan, Dua Pemilik Kabur
    MPC PP Simalungun Adakan Sayembara: Warga Berhasil Videokan Ketidaknetralan Pangulu dan Gamot Dapat Hadiah Puluhan Juta
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Baru 1 Bulan Jabat Plt Bupati Simalungun, Puluhan Tenaga Kebersihan Dipekerjakan Bersihkan Sampah di Kota Touris Parapat
    Peduli Kemanusiaan, Tim Relawan Anton-Benny Bantu Korban Kebakaran di Nagori Sibaganding
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Istri Calon Bupati Simalungun Nomor Urut 1 Ratnawati Sidabutar Sebut Mental Masyarakat Semua Sudah Rusak
    Kejati Sumut Gerebek Gudang Penimbunan Solar Bersubsidi di Medan, Dua Pemilik Kabur
    Baru 1 Bulan Jabat Plt Bupati Simalungun, Puluhan Tenaga Kebersihan Dipekerjakan Bersihkan Sampah di Kota Touris Parapat
    MPC PP Simalungun Adakan Sayembara: Warga Berhasil Videokan Ketidaknetralan Pangulu dan Gamot Dapat Hadiah Puluhan Juta
    Kedok Permainan Dugaan Penipuan Oknum Karyawan PT. Equityworld Futures Cabang Manado Mulai Terkuak
    Orang Tua Korban Pemukulan di Nagori Sihaporas Akui Buat Laporan Palsu Ke Polres Simalungun Karna Disuruh
    Marudut Ambarita dan Vera Silalahi Sebut Tidak Benar Dipukul, Punggung MTA Merah Akibat di Olesi Daun Sirih
    Nahkoda Kapal Temukan Mayat Mengapung di Perairan Danau Toba
    Polsek Parapat Amankan 2 Unit Truck Bermuatan Kayu Bulat, Pangulu: Tidak Ada Keluarkan Surat Keterangan

    Ikuti Kami