Soal Bangunan Doorsmeer Wong Kita di Lokasi Eks Terminal Perdagangan, Warga Desak Pemerintah Lakukan Penertiban

    Soal Bangunan Doorsmeer Wong Kita di Lokasi Eks Terminal Perdagangan, Warga Desak Pemerintah Lakukan Penertiban
    Bangunan Permanen Usaha Doorsmeer dan Bengkel Wong Kita Milik Oknum Warga B Gultom di Lokasi Eks Terminal Perdagangan, jalan Sandang Pangan, Kelurahan Perdagangan III, Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun

    SIMALUNGUN - Warga mendesak pemerintah atau pihak terkait untuk menertibkan bangunan permanen usaha Doorsmeer dan Bengkel Wong Kita di lokasi Eks Terminal Perdagangan, jalan Sandang Pangan, Kelurahan Perdagangan III, Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun.

    "Kami berharap pihak kelurahan dan kecamatan segera turun melakukan penertiban bangunan permanen sengaja dibangun mengambil keuntungan tanpa kontribusi yang jelas di atas lahan milik negara, " sebut warga setempat saat ditemui di seputaran Perdagangan, Kamis (27/11/2020) sekira pukul 10.00 WIB.

    Selanjutnya, nara sumber mengungkapkan, sekitar 3 tahun lalu oknum warga bermarga Gultom membuka usaha doorsmeer, hanya sebatas lapak usaha di lokasi eks terminal itu. Namun, jelas tanpa izin dan tidak memberikan kontribusi, olehnya diperbesar, bangunan permanen berikut menambah bangunan untuk usaha reparasi sepeda motor.

    "Yang jadi permasalahan bangunan di atas lahan aset pemerintah itu tidak memberikan kontribusi, berikutnya akan menjamur jika itu dibiarkan dan memberi ruang bagi oknum warga lainnya melakukan hal sama, " ungkapnya.

    Lebih lanjut, bahkan isunya sebut sumber menuturkan, dugaan kami kios bengkel Wong Kita yang berada di sebelah kios doorsmeer selama ini dikomersilkan oleh oknum bermarga Gultom di lahan eks terminal itu. Untuk hal ini, warga mengharapkan agar pemerintah setempat segera bertindak, terlebih adanya tindakan oknum warga mengkomersilkan lokasi itu.

    "Sudah tak betul kali itu, lae. Di atas tanah milik pemerintah membangun kios permanen, lalu disewakan Rp 300.000, - sebulan kios bengkel itu. Kami harap dinas terkait segera tanggapi penyampaian warga, " pungkasnya.

    Saat dikonfirmasi, B Gultom menyebutkan terkait usaha doorsmeer yang bangunannya permanen di lokasi eks terminal Perdagangan itu menyampaikan akan menutup usahanya di areal milik negara secepatnya.

    "Anda siapa? Iya, akan saya "tutup" , " ucap B Gultom melalui selularnya bernada sombong dan ketus, menekan tombol merah selularnya memutus komunikasi.

    Terpisah, Camat Bandar Amon Charles Sitorus menerangkan, terkait bangunan permanen yang berada di lokasi eks terminal Perdagangan itu dalam perencanaan untuk tahun depan, akan di bangun taman hijau terbuka dan saat ini tim audit aset Pemerintah Kabupaten Simalungun melakukan inventarisasi seluruh aset khususnya berada di wilayah Kecamatan Bandar.

    "Tahun depan, bang. Direncanakan membangun taman di lokasi eks terminal itu dan tim dari Pemkab Simalungun akan melakukan pendataan inventaris aset serta melakukan penertiban di semua lokasi Kecamatan Bandar, bersama pihak terkait, "  sebut Amon melalui selularnya, saat jurnalis indonesiasatu.co.id meminta tanggapannya.

    (Amry Pasaribu)

    simalungun sumut
    Amry Pasaribu

    Amry Pasaribu

    Artikel Sebelumnya

    Gubernur Sumut Hadiri Bhakti Sosial Batalyon...

    Artikel Berikutnya

    Mess PT Perkebunan Nusantara Menjamur di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pelaku Pembuangan Mayat Wanita di Kabupaten Karo Sempat DPO, Sekarang Gol
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Aniaya Pendukung Nomor Urut 2, Ketua Maujana di Nagori Pokkan Baru Ronal Sinaga Ditetapkan Sebagai Tersangka
    Puluhan Rider Jetski World Championship Dari 30 Negara Guncang Danau Toba Parapat, Simalungun Bersyukur Jadi Tuan Rumah
    Diduga Tak Netral di Pilkada 2024, Warga Laporkan  Kepala Dinas Kesehatan Simalungun ke Bawaslu
    Rider Muda Asal Indonesia Curi Perhatian di Dairi Cup Aquabike
    Aquabike World Championship Hari Kedua Sukses Digelar di Silalahi, Rider Asal Prancis Berhasil Keluar Sebagai Juara
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Istri Calon Bupati Simalungun Nomor Urut 1 Ratnawati Sidabutar Sebut Mental Masyarakat Semua Sudah Rusak
    Kejati Sumut Gerebek Gudang Penimbunan Solar Bersubsidi di Medan, Dua Pemilik Kabur
    MPC PP Simalungun Adakan Sayembara: Warga Berhasil Videokan Ketidaknetralan Pangulu dan Gamot Dapat Hadiah Puluhan Juta
    Baru 1 Bulan Jabat Plt Bupati Simalungun, Puluhan Tenaga Kebersihan Dipekerjakan Bersihkan Sampah di Kota Touris Parapat
    Kedok Permainan Dugaan Penipuan Oknum Karyawan PT. Equityworld Futures Cabang Manado Mulai Terkuak
    Orang Tua Korban Pemukulan di Nagori Sihaporas Akui Buat Laporan Palsu Ke Polres Simalungun Karna Disuruh
    Marudut Ambarita dan Vera Silalahi Sebut Tidak Benar Dipukul, Punggung MTA Merah Akibat di Olesi Daun Sirih
    Nahkoda Kapal Temukan Mayat Mengapung di Perairan Danau Toba
    Polsek Parapat Amankan 2 Unit Truck Bermuatan Kayu Bulat, Pangulu: Tidak Ada Keluarkan Surat Keterangan

    Ikuti Kami