Wabub Labura Buka Rembuk Stunting

    Wabub Labura Buka Rembuk Stunting
    Wabub Labura H Samsul Tanjung ST,MH saat memberikan arahan pada acara rembuk stunting

    LABURA - Untuk mendukung upaya percepatan pencegahan dan penanggulangan stunting di Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura), Dinas Kesehatan Kabupaten Labura menggelar rembuk stunting tahun 2021 di Aula Ahmad Dewi Syukur, Selasa (23/3). 

    Wakil Bupati H. Samsul Tanjung, ST, MH membuka langsung rembuk Stunting yang juga dihadiri ketua TP PKK Kabupaten Labura Ny. dr. Rama Dhona Hendriyanto Sitorus, wakil ketua TP PKK Labura Ny. dr. Zuhriani Samsul Tanjung, dan para kepala OPD, para Camat, Kapolsek , Danramil, Kampus se-Labura dan seluruh kepala desa. 

    Pada kesempatan itu, Samsul Tanjung menyampaikan bahwa stunting bukan sekedar kata, stunting bukan sekedar ungkapan, tapi stunting ini harus dicegah bahkan harus dihilangkan untuk menghasilkan generasi muda yang sehat, cerdas dan produktif. 

    "Untuk itu saya berharap kepada kita semua yang hadir, untuk menyampaikan hal ini kepada masyarakat agar terus melaksanakan 8 (delapan) aksi konvergensi stunting secara berkelanjutan", ujar Wabup. 

    Diharapkannya, kegiatan rembuk stunting ini ditindaklanjuti agar dilaksanakan aksi konvergensi lanjutan oleh tim percepatan konvergensi stunting berupa pelaksanaan penguatan peran desa dan pembinaan kader pembinaan masyarakat ( KPM ), penguatan sistem manajemen data, serta pengukuran dan publikasi stunting.

    "Jangan hanya sampai disini saja, kita sama-sama menandatangai komitmen bersama ini, berarti kita sudah sepakat dalam pelaksanaan konvergensi stunting di bumi basimpul kuat babontuk elok", imbuhnya. 

    Sedangkan acara itu, dilanjutkan dengan sambutan Tim kader tenaga ahli pendamping Bangda Kemendagri aksi konvergensi stunting Fachrurozi, M, PA serta terakhir dilanjutkan penandatanganan komitmen bersama Aksi Konvergensi Percepatan Stunting di Kabupaten Labuhanbatu Utara oleh Wakil Bupati Samsul Tanjung.

    LABURA
    JAMIL AREIS

    JAMIL AREIS

    Artikel Sebelumnya

    Pelantikan Pengurus Pimpinan Daerah Ikatan...

    Artikel Berikutnya

    Mess PT Perkebunan Nusantara Menjamur di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?
    Aniaya Pendukung Nomor Urut 2, Ketua Maujana di Nagori Pokkan Baru Ronal Sinaga Ditetapkan Sebagai Tersangka
    Puluhan Rider Jetski World Championship Dari 30 Negara Guncang Danau Toba Parapat, Simalungun Bersyukur Jadi Tuan Rumah
    Diduga Tak Netral di Pilkada 2024, Warga Laporkan  Kepala Dinas Kesehatan Simalungun ke Bawaslu
    Rider Muda Asal Indonesia Curi Perhatian di Dairi Cup Aquabike
    Aquabike World Championship Hari Kedua Sukses Digelar di Silalahi, Rider Asal Prancis Berhasil Keluar Sebagai Juara
    Sebarkan Ujaran Kebencian dan Penghinaan, El Kananda Shah Tegaskan Kami Bukan Drakula dan Minta Cyber Polda Sumut Usut Tuntas
    Istri Calon Bupati Simalungun Nomor Urut 1 Ratnawati Sidabutar Sebut Mental Masyarakat Semua Sudah Rusak
    Kejati Sumut Gerebek Gudang Penimbunan Solar Bersubsidi di Medan, Dua Pemilik Kabur
    MPC PP Simalungun Adakan Sayembara: Warga Berhasil Videokan Ketidaknetralan Pangulu dan Gamot Dapat Hadiah Puluhan Juta
    Baru 1 Bulan Jabat Plt Bupati Simalungun, Puluhan Tenaga Kebersihan Dipekerjakan Bersihkan Sampah di Kota Touris Parapat
    Kedok Permainan Dugaan Penipuan Oknum Karyawan PT. Equityworld Futures Cabang Manado Mulai Terkuak
    Orang Tua Korban Pemukulan di Nagori Sihaporas Akui Buat Laporan Palsu Ke Polres Simalungun Karna Disuruh
    Marudut Ambarita dan Vera Silalahi Sebut Tidak Benar Dipukul, Punggung MTA Merah Akibat di Olesi Daun Sirih
    Nahkoda Kapal Temukan Mayat Mengapung di Perairan Danau Toba
    Polsek Parapat Amankan 2 Unit Truck Bermuatan Kayu Bulat, Pangulu: Tidak Ada Keluarkan Surat Keterangan

    Ikuti Kami