SIMALUNGUN-Dalam rangka memberikan ke Nyaman dan ke amanan bagi para pemudik dan para wisatawan yang sedan merayakan Libur Natal dan Tahun Baru, Kepolisian Resort Simalungun mendirikan posko pelayanan di Kota Wisata Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun
Selain mendirikan posko pelayanan di Kota Wisata Parapat, Polres Simalungun juga telah mendirikan posko pelayanan di delapan lokasi diantaranya, posko di Dolok Merangir, Kelurahan Sinaksak Kecamatan Tapian Dolok, posko di jalan lintas Pematangsiantar-Limapuluh Kelurahan Perdagangan Kecamatan Bandar, posko di jalan lintas Pematangsiantar-Mandoge Nagori Balimbingan Kecamatan Tanah Jawa,
"Kemudian posko pelayanan di Simpang Palang Kecamatan Dolok Panribuan, posko di jalan lintas Pematangsiantar-Karo di Saribudolok Kecamatan Silimakuta dan posko pelayanan di Simpang Sipintuangin jalan Lintas Sidamanik-Saribudolok Kecamatan Dolok Pardamean menuju Pelabuhan Kapal Tigaras, "ungkap Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo
Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo juga mengatakan, di setiap pos pelayanan telah ditempatkan personel Kepolisian, personelTNI, personel polisi militer, personel Dinas Perhubungan, personel Satuan Polisi Pamong Praja dan para Tenaga Medis
Selain itu, Jajaran Polres Simalungun juga telah menyiapkan sejumlah personil untuk pengamanan di gereja-gereja dan objek vital guna memberikan kenyamanan bagi masyarakat sekaligus untuk melakukan pengaturan arus lalulintas agar berjalan dengan baik, namum masyarakat harus mengikuti penerapan protokol kesehatan secara ketat, "harap Kapolres
AKBP Agus Waluyo juga mengatakan sebanyak 500 personel gabungan dikerahkan untuk pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di wilayah hukum Polres Simalungun hal demi terciptanya kamtibmas, kenyamanan beraktivitas sehingga masyarakat dapat menikmati liburan dengan aman, "kata Kapolres Simalungun AKBP Agus Waluyo
Kasat Lantas Polres Simalungun AKP Hendrik F. Aritonang ketika meninjau Posko Pelayanan di Pantai Bebas Parapat mengatakan, arus lalulintas di Kota wisata Parapat sampai dengan saat ini masih terpantau lancar
"Namum jika volume kendraan sudah mulai pada dikota wisata Parapat, satuan Lalulintas Polres Simalungun telah menyiapkan Rekayasa Lalu Lintas, akan tetapi Rekayasa Lalu Lintas ini diberlakukan jika kendraan mulai menumpuk, "ungkap Kasat Lantas Polres Simalungun AKP Hendrik F. Aritonang ke Indonesiasatu.co.id ( Karmel )